Lokasi Prewedding di Bekasi




Lokasi Prewedding di Bekasi - Banyak calon pengantin yang semasa waktu pacaran, sering mengidam-idamkan bisa foto prewedding di kota impiannya. Misalnya berpose dei depan menara Eiffel di Paris, atau berpose manja di pantai-pantai yang cantik di Bali. Namun anda harus memersiapkan biaya yang tidak sedikit, tapi jika anda berlimpah materi tinggal tunjuk mau pergi kemana saja. Soal fotografernya juga tinggal pilih yang terbaik ya kan?



Tidak harus ke negara impian untuk melakukan foto prewedding kok, jika kalian kepentok soal budget. Untuk kamu yang tinggal di Bekasi, ada spot cantik yang bisa dipakai foto prewedding lho, jadi nggak perlu pergi ke negara jauh.  Daerah mana saya sih di Bekasi yang bisa di jadikan foto prewedding? Ini dia:


1. Botanical Garden Jababeka

Di Cikarang ada taman yang cantik bisad dijadikan spot berfoto sebelum pernikahan berlangsung, banyak daun berguguran yang bisa menambah syahdu suasana. Laiknya cover--cover buku dalam novel, yakni di Botanical Garden Jababeka. Meski hanya dibuka pada hari Minggu, jadi manfaatkan waktu dengan sebaiknya. Tidak hanya daun-daun yang berguguran yang bisa dijadikan spot untuk berfoto, rumpuy yang hijau, jalan yang ada di tengah-tengah lapangan juga bisa jadi pose yang keren.

2. Situ Abidin


Kalau di Situ Abidin kalian harus bawa fotografer yang terbaik nih, karena danau rawa yang biasa saja biasanya bisa disulap dengan mewahnya. Ambil momen pas senja turun, dipastikan fotomu akan menjadi dahsyat.



3. Sabana Deltamas

Meski hanya berbentuk padng rumput, Sabana Deltamas memiliki pemandangan yang indah, karena ada siluet banyak gunung yang akan menambah hasil foto preweddingmu menjadi menarik. Bahkan penyanyi sekelas Ariel Noah pernah melakukan pemotretan di sini. Gimana, keren kan?

3. Pantai Muara Bening

Selain gunung dan hutan, pantai  juga menjadi salah satu spot yang menjadi incaran untuk melakukan foto prewedding. Laut yang biru, awan yang cerah dan beberapa pepohonan tampak kehijauan dari jauh akan membuat spot fotomu menjadi cantik.




4. Gedung Juang Tambun

Bangunan sejarah menjadi daya tarik yang magis, nuansa vintage dan arsitektur yang megah bergaya Belanda cantik untuk dijadikan spot foto yang keren. Jika kalian tertarik berfoto di sini sebagai latar foto prewedding, sebaiknya minta perijinan untuk pengurusan gedung agar prosesnya be rjalan dengan lancar.


Jadi Lokasi Prewedding di Bekasi, yang mana yang paling menarik minat anda? Semoga informasi ini bermanfaat.

No comments:

Post a Comment