Lokasi Prewedding Gunung




Lokasi Prewedding Gunung - Sudah menjadi tradisi masa kini, untuk pasangan yang akan melakukan pernikahan dengan melakukan serangkaian acara foto prewedding. Biasanya ada dua pilihan setting lokasi prewedding, indoor dan outdoor. Kalau indoor tidak perlu jauh-jauh, di rumah sendiri juga bisa, di studio foto juga oke. Tetapi untuk yang mau memiliki lokasi prewedding outdoor, harus memersiapkan banyak hal. Apalagi yang paling diminati adalah gunung.




Lokasi prewedding di gunung, biasanya akan memberikan kesan alami, cinta bumi, ketenangan, hening dan romantis. Nah, sebelum prewedding outdoor dilakukan ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Pilih kostum yang nggak ribet, bawa tim profesional karena, naik gunung akan membutuhkan waktu dan fisik yang kuat. Perhatikan waktu yang pas, musim penghujan atau sedang musim kemarau.

Nah Lokasi Prewedding Gunung, yang mana sih yang layak dijadikan pilihan? Ada rekomendasi dibeberapa gunung keren ini adalah:

Gunung Prau

Gnung Prau berada di ketinggian 2.565 mdpl, dimana berada di kawasan dataran tinggi Dieng. Pemandangan yang indah akan anda dapatkan di sini, sebagai lokasi prewedding. Di tambah dengan Gunung Prau memiliki julukan golden sunrise.

Gunung Merbabu



GUnung merbabu sering menyihir banyak pendaki, membuat ingin kembali dan kembali lagi karena begitu memukaunya. Ada Sabana 1 dan Sabana 2, keduanya layak dikunjungi apalagi dijadikan lokasi prewedding. Banyak bukit nan indah, untuk jadi background, prewedding yang tidak banyak dimiliki orang.




Gunung Semeru

GUnung Semeru adalah gunung tertinggi di pulau Jawa. Jika kalian sudah pernah ke sini, maka ingin lagi bertandang kembali. Apalagi yang hendak melakukan pemotretan prewedding di sini, sungguh menakjubkan. Ada Ranu Kumbolo, yang sangat menawan dan ada juga Oro-oro Ombo, hamparan Edelweis dan lain sebagainya.




Gunung Rinjani

Gunung Rinjani berada di NTB (Nusa Tenggara Barat), gunung ini memiliki julukan gunung Bintang Lima di Indonesia. Pemandangannya sungguh memanjakan mata, dan kita akan bersyukur karena diberikan alam seindah ini. Lokasi prewedding di Rinjani akan menjadi prewedding sempurnamu, sepanjang masa. Menjadi tak biasa dan tidak ada yang menyamainya.

No comments:

Post a Comment